Penyebab Rangka dan Sasis Mobil Berkarat

icon 26 September 2024
icon Admin

Apakah rangka dan sasis kendaraan Anda sering terpapar air hujan atau banjir? Jika iya, kondisi ini akan mempercepat terjadinya korosi. 

Hal ini juga bisa semakin parah jika Anda sering melintasi kawasan yang berlumpur dalam jangka waktu yang panjang. 

Selain itu, jika mobil Anda sering berada di area yang lembab seperti pantai dan dataran tinggi, hal tersebut juga membuat komponen kendaraan rentan terhadap karat. 

  • Terkena Zat Korosif 

Produk-produk pembersih yang mengandung bahan kimia korosif juga berpotensi merusak lapisan pelindung sasis. Akibatnya, sasis menjadi mudah berkarat. 

  • Goresan atau Kerusakan Fisik

Kerusakan fisik atau goresan pada sasis menjadi salah satu pemicu awal dari munculnya karat. Saat lapisan pelindung sasis terkena goresan, maka logam akan langsung terpapar lingkungan luar seperti air dan oksigen.