Ketahui Ciri Mobil Limbung dan Cara Mengatasinya

Saat mobil limbung juga akan rawan mengalami gelincir pada ban mobil. Apalagi saat rem tak berfungsi dengan baik. Maka menjadi sangat beresiko bagi Anda.
Cara Mengatasi Mobil yang Limbung
Untuk Anda yang ingin melakukan penanganan pada mobil yang limbung, dapat mengikuti cara-cara di bawah ini.
- Melakukan Penggantian Suspensi
Shockbreaker atau suspensi perlu diganti terutama jika kondisinya sudah melemah dan aus. Anda bisa melakukan pengecekan di bengkel terdekat.
- Pembenahan Sistem Rem
Jika memang ada rem mobil yang tersangkut maka harus icek sistem pengeremannya dan dilakukan pembenahan. Agar mobil tak alami masalah limbung secara terus menerus.
- Periksa Ban
Ban harus dalam posisi yang seimbang dan stabil, tak boleh tinggi sebelah. Bagian ini juga harus diperiksa dan dipastikan dengan baik.
- Spooring & Balancing
Dua langkah yang juga efektif dalam atasi mobil yang limbung. Menyetel sudut roda penggerak agar mampu beroperasi dengan optimal dan tak alami gelincir. Agar ban juga alami keseimbangan saat dikendarai. Tidak ada nada lagi getaran saat mobil dikemudikan dengan kecepatan tinggi.
- Perlambat Laju saat Maneuver
Hal-hal di atas dilakukan oleh teknisi, sementara yang satu ini bisa Anda lakukan sebagai seorang penumpang. Kurangilah kecepatan kendaraan begitu Anda berbelok agar meminimalisir adanya mobil yang limbung.
Sekian mengenai mobil limbung yang bisa dibagi, semoga dapat menjadi referensi dan pastikan untuk memberikan perawatan berkala untuk kendaraan Anda. Mau melakukan service berkala? Segera jadwalkan perawatan berkala di bengkel resmi Suzuki di kota Anda atau kunjungi website https://suzukiarindo.co.id/ untuk informasi selengkapnya.