Rekomendasi Tools Wajib yang Harus Dimiliki Pemilik Mobil

-
Alat Pemadam Api Ringan (APAR)
Kebakaran bisa saja terjadi di mobil, terutama bila ada indikasi kebocoran pada bahan bakar atau terjadi masalah kelistrikan.
Untuk itu, tools pemilik mobil seperti APAR atau Alat Pemadam Api Ringan sangat wajib ada di kendaraan. Pasalnya, alat ini bisa membantu Anda mencegah kebakaran menjadi semakin besar.
-
Segitiga Pengaman dan Rompi Reflektor
Untuk kondisi darurat seperti berhenti di pinggir jalan tol atau jalan gelap, segitiga pengaman dan rompi reflektor adalah alat keselamatan yang wajib digunakan. Ini membantu pengendara lain melihat posisi mobil Anda dan menghindari kecelakaan.
-
Alat Pembersih dan Kain Lap
Meski tidak masuk kategori darurat, kebersihan juga penting. Pasalnya, kain lap maupun cairan pembersih dapat digunakan untuk membersihkan kaca, bagian interior, ataupun noda ringan yang ada di dalam mobil. Ini membantu menjaga visibilitas dan kenyamanan berkendara.
Mempersiapkan tools pemilik mobil dengan baik adalah langkah kecil yang membawa dampak besar. Selain memberikan ketenangan, Anda juga bisa lebih mandiri dalam menghadapi berbagai kondisi darurat atau perawatan ringan.