Mengapa Headrest Mobil Bisa Dilepas? Ini Fungsi Rahasianya

icon 27 March 2025
icon Admin

Bagian headrest ini akan memberi kenyamanan tersendiri bagi pengguna mobil. Saat mengemudi atau saat harus menempuh perjalanan yang lumayan jauh, kepala bisa disandarkan ke bagian headrest sehingga jauh lebih nyaman.

Jika posisinya tepat dan nyaman, maka headrest akan sangat efektif membantu mencegah terjadinya ketegangan otot saat berkendara.

Bagi Anda yang berkendara untuk menempuh perjalanan jauh, saat mudik misalnya. Headrest bisa jadi sandaran untuk tidur dan beristirahat saat berhenti sejenak. 

Asalkan bentuk headrest tepat dan pemasangannya juga benar, sandaran ini akan terasa nyaman bagi Anda.

  • Mencegah Cedera Leher

Saat terjadi benturan atau kecelakaan, headrest ini juga akan memegang fungsi yang sangat penting. Adanya headrest akan membantu menahan posisi kepala Anda saat terjadi guncangan hebat.