Apakah Knalpot Bocor Bisa Menurunkan Performa Mesin Mobil?

icon 11 July 2025
icon Admin

Tak banyak yang menyadari jika knalpot mobil yang bocor bisa berdampak buruk ke mesin mobil. Dampak yang diakibatkan bisa ringan hingga parah. 

Jika pemilik kendaraan abai, dampak yang mulanya terkesan ringan pun dapat mengakibatkan mobil alami kerusakan total. Waspadai betul hal ini dan cari tahu apa saja dampak buruk tersebut dengan simak artikel satu ini sampai tuntas!

5 Bahaya Knalpot Mobil Bocor pada Mesin

Knalpot bocor tidak hanya membahayakan lingkungan akibat emisi gas buangnya. Tapi, juga memberi risiko besar bagi mesin Anda. Lalu, seperti apa kaitannya kebocoran knalpot terhadap mesin mobil? Berikut penjelasan lebih jelasnya.

  • Berkurangnya Performa

Kebocoran pada knalpot perlahan akan menurunkan performa mesin mobil secara drastis. Hal ini terjadi karena kebocoran membuat gas buang tidak mampu terbuang sepenuhnya ke belakang.

Mobil yang awalnya dalam keadaan fit akan mengalami penurunan tenaga. Akibatnya membuat pengemudi harus ekstra dalam menekan gas jika ingin mendapatkan performa mobil yang optimal.

  • Asap Masuk Kabin

Pada knalpot yang tidak bermasalah, asap knalpot akan keluar dari belakang dengan pembuangan yang sempurna. Tapi, jika knalpot mobil mengalami kebocoran, terutama di bagian depan atau tengah, asap justru dengan mudah menyebar di bagian kabin.

Hal ini akan mengganggu kenyamanan penumpang dan berpotensi menimbulkan polusi yang membahayakan pernapasan.

  • Boros Bahan Bakar

Kebocoran knalpot juga berimbas besar ke pemborosan bahan bakar. Saat performa mobil menurun, pengemudi harus menginjak gas lebih kuat dan ini mengakibatkan bahan bakar menjadi lebih cepat habis.

  • Suara Mesin Kasar

Knalpot yang bocor cenderung menghasilkan suara mesin yang lebih kasar dan berisik. Sumber suara bisa muncul tergantung pada titik kebocoran, entah itu di depan atau di tengah.

Kalau Anda tiba-tiba merasakan gejala seperti ini pada mobil Anda, segera periksa kondisi knalpot untuk memastikan keparahan dan mengantisipasi dampak yang lebih buruk.

  • Potensi Kerusakan Komponen Lain

Gas buang yang tidak terbuang secara sempurna pada knalpot mobil yang bocor berpotensi merusak komponen mobil lainnya. Khususnya komponen sistem pembuangan.

Kalau tidak diatasi dengan baik, kerusakan bisa menyebar dan akan memperparah kondisi mobil Anda. Kenyamanan berkendara akhirnya juga ikut terganggu.

Langkah Penanganan Awal Atasi Knalpot Bocor

Sebelum membawanya ke servis, ada beberapa langkah penanganan awal yang dapat dilakukan untuk mengatasi kebocoran knalpot. Langkah-langkah ini meliputi:

  • Pakai Aluminium Muffler Tape

Aluminium muffler tape menjadi salah satu bahan yang paling direkomendasikan untuk mengatasi kebocoran knalpot. Bentuknya serupa dengan lakban dan memang dibuat khusus untuk digunakan menambal knalpot.

Untuk mengaplikasikannya, Anda harus pastikan knalpot dalam keadaan dingin terlebih dulu sehingga bisa menempel sempurna.

  • Pakai Lem Sealer

Lem ini punya ketahanan yang kuat untuk menyerap panas, jadi sangat efektif untuk mengatasi kebocoran knalpot mobil.

  • Pakai Lem Besi

Siapa sangka, lem besi juga bisa digunakan untuk menambal knalpot bocor. Aplikasikan lem ini saat kondisi knalpot dingin dan oleskan di atas permukaan yang berlubang. Untuk hasil yang lebih kuat, oleskan tiga sampai empat lapis sekaligus.

  • Ganti Paking

Terkadang, kebocoran knalpot bisa diatasi secara lebih efisien dengan mengganti paking. Komponen ini termasuk dalam bagian penting sistem pembuangan yang dapat mencegah kebocoran dan meningkatkan efisiensi mesin.

Atasi Kebocoran Knalpot dengan Dukungan Profesional

Knalpot mobil yang mengalami kebocoran dapat berpengaruh ke kualitas dan performa mesin Anda. Tanpa penanganan yang serius, dampaknya bisa membahayakan komponen lain dan berpotensi merusak mesin secara total.

Langkah penanganan pun perlu dilakukan dengan menggunakan bahan perekat khusus untuk knalpot atau dengan mengganti paking. Untuk menjamin penanganan yang lebih maksimal, Anda bisa dapatkan dukungan dari teknisi profesional di Dealer Suzuki Gedong Jembar.

Layanan tersedia secara menyeluruh, baik untuk servis rutinan, pembelian sparepart, hingga pembelian kendaraan baru. Pilih layanan terbaik untuk kebutuhan Anda tuk tingkatkan kenyamanan selama berkendara.