-
Atur Posisi Ergonomis
-
Atur Posisi Kaki
-
Atur Posisi Setir Kemudi
-
Atur Posisi Tangan
-
Atur Posisi Headrest
-
Atur Ketinggian Kursi
Cara Setel Jok Mobil agar Nyaman saat Mengemudi
Hal yang pertama kali dilakukan sebelum mengemudi adalah mengatur posisi jok mobil. Cara setel jok mobil tidak hanya sekedar memaju-mundurkan kursi pengemudi saja. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk mendapatkan posisi duduk yang nyaman.
Jika pengaturannya tidak tepat, kualitas mengemudi Anda bisa terganggu, seperti mudah lelah atau kurang konsentrasi. Lantas, bagaimana cara menyetel posisi jok mobil yang benar? Berikut informasinya!
Cara Setel Jok Mobil yang Sesuai dengan Postur Tubuh Pengemudi
Kenyamanan dan keamanan saat berkendara berawal dari posisi duduk yang tepat. Saat mengemudikan mobil milik orang lain, otomatis Anda akan mengatur ulang posisi duduknya. Berikut panduan praktis cara menyetel ulang posisi duduk yang tepat:
Langkah pertama yang perlu diperhatikan ketika akan mengatur ulang posisi duduk adalah bagian sandaran jok. Sebab, sandaran kursi yang terlalu rebah membuat pengemudi terlalu santai sehingga tidak waspada.
Sedangkan jika sandaran kursi terlalu tegak akan menimbulkan rasa kurang nyaman karena posisi duduk yang tegak terlalu dekat dengan bagian airbag pada saat mengembang.
Cara mengatur sandaran jok yang tepat adalah dengan duduk sambil menempelkan bagian punggung ke sandaran jok sesuai dengan ergonomi tubuh. Pastikan tulang ekor Anda menempel pada sandaran jok dengan sudut sekitar 100 derajat.
Dengan posisi jok seperti ini tekanan yang ada pada area bawah punggung akan berkurang sehingga mengemudi pun menjadi lebih nyaman. Berbeda jika posisi duduknya tidak ergonomis.
Freepik.com
Anda akan merasa cepat lelah karena posisi duduk yang tidak nyaman. Hal ini bisa mengganggu konsentrasi dalam berkendara dan berpotensi meningkatkan risiko kecelakaan.
Cara setel jok mobil yang kedua adalah mengatur posisi kaki saat mengemudi. Anda bisa maju mundurkan jok kemudi untuk saat mencari posisi kaki yang dirasa paling ideal dan terasa nyaman.
Ingat, posisi kaki tidak boleh terlalu lurus atau terlalu menekuk karena bisa berdampak pada kelancaran sirkulasi darah. Untuk pengguna mobil manual, pastikan telapak kaki bisa menjangkau semua pedal.
Sedangkan untuk pengguna mobil bertransmisi otomatis, aturlah agar kaki kiri Anda bisa menyentuh bagian foot rest.
Langkah ketiga yang harus diperhatikan adalah mengatur posisi setir mobil. Meski bukan merupakan bagian dari jok mobil, namun ketinggian setir akan memengaruhi kenyamanan dalam mengemudi.
Pada mobil keluaran terbaru, tinggi rendahnya setir kemudi bisa diatur sesuai kebutuhan dengan mudah.
Terdapat tuas di bagian bawah setir untuk mengatur posisi setir, pastikan ketinggiannya tidak menghalangi Anda untuk melihat bagian panel instrumen.
Setelah mengatur posisi setir, perhatikan juga posisi tangan saat mengemudi. Pastikan tangan yang memegang kemudi menekuk kurang dari 35 derajat. Untuk cara mudahnya, bayangkan setir adalah jam dinding.
Kemudian, posisikan tangan kiri searah jam 9 sedangkan tangan kanan searah jam 3. Posisi yang demikian membuat Anda bisa mengontrol kemudi dengan lebih baik sekaligus meminimalisir kelelahan di bagian bahu dan lengan.
Langkah berikutnya adalah mengatur ketinggian headrest dan pastikan letaknya tepat berada di bagian leher dan kepala. Selain itu, pastikan juga bahwa bagian tengah headrest sejajar dengan bagian ujung telinga.
Posisi ini bertujuan untuk menghindari pengemudi mengalami risiko cedera saat terjadi tabrakan.
Langkah yang terakhir adalah mengatur ketinggian kursi sesuai dengan postur tubuh pengemudi. Pastikan posisi jok hingga bagian pinggul sejajar dengan lutut Anda.
Bila perlu, angkatlah kursi lebih tinggi jika kaca depan tidak terlihat dengan jelas untuk menghindari risiko kecelakaan.
Itulah panduan singkat tentang cara setel jok mobil yang perlu dipahami. Dengan mengatur jok mobil dapat meningkatkan kenyamanan dan keamanan Anda saat mengemudi.